Penggajian

Salary Changes (Perubahan Gaji) untuk Karyawan Baru

Dipublikasi 18-06-2019 (diperbarui 07-06-2023)

Setiap karyawan memerlukan Salary Decree (Surat Keputusan Gaji) agar dapat menggunakan template gaji, menentukan tanggal efektif, serta menentukan nominal dari item gaji karyawan. 

 

Untuk karyawan baru, perlu diterbitkan Salary Decree (Surat Keputusan Gaji) dengan langkah-langkah berikut:


Screenshot (23).png


  1. Buka Menu Compensation & Benefits (Kompensasi & Manfaat) > Payroll (Penggajian) > Employee Salary (Gaji Karyawan) > Salary Changes (Perubahan Gaji).
  2. Klik tombol Add (Tambah)
  3. Terdapat dua pilihan untuk menambahkan perubahan gaji:
  4. Individual Salary Changes (Perubahan Gaji Individu): menambahkan perubahan gaji untuk satu karyawan langsung pada aplikasi CATAPA
  5. Massive Salary Changes (Perubahan Gaji Massal): menambahkan perubahan gaji untuk lebih dari satu karyawan melalui excel

 

Individual Salary Changes (Perubahan Gaji Individu)

Untuk perubahan gaji melalui Individual Salary Changes (Perubahan Gaji Individu):


Screenshot (25).png


  1. Klik icon orang pada bagian Employee Name (Nama Karyawan) untuk memilih karyawan
  2. Untuk Proportional (Proporsional) dapat diisi dengan:
  3. Yes (Ya): perubahan gaji pada pertengahan periode akan dikenakan proporsional. Pelajari tentang perhitungan proporsional lebih lanjut di sini.
  4. No (Tidak): perubahan gaji pada pertengahan periode akan langsung menggunakan gaji baru
  5. Untuk Retroactive (Retroaktif) dapat diisi dengan:
  6. Yes (Ya): melakukan proses penghitungan ulang gaji karyawan yang berlaku surut. Pelajari tentang perhitungan retroaktif lebih lanjut di sini.
  7. No (Tidak): tidak melakukan proses penghitungan ulang gaji karyawan yang berlaku surut.
  8. Untuk Salary Decree No (No Surat Keputusan Gaji) perlu diisi jika penomoran surat keputusan masih secara manual. Pelajari lebih lanjut cara otomisasi nomor surat keputusan di sini.
  9. Untuk Salary Template (Template Gaji) dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan karyawan. Pelajari cara lebih lanjut cara membuat template gaji di sini.
  10. Untuk Decision Date (Tanggal Keputusan) akan otomatis terisi dengan tanggal hari berjalan
  11. Untuk Effective Date (Tanggal Efektif) dapat diisi sesuai dengan tanggal efektif berlakunya Surat Keputusan Gaji. Pastikan pada periode penggajian untuk karyawan bersangkutan belum diproses sebelumnya.
  12. Pada tabel akan secara otomatis menampilkan berbagai item gaji bertipe Individual (Individu), Job Level (Pangkat), Job Title (Nama Jabatan), Editable, dan Formula yang telah ditambahkan pada template gaji bersangkutan
  13. Untuk item gaji Individual (Individu) dan Editable dapat diisi langsung pada kolom yang disediakan.
  14. Untuk item gaji Formula, Job Level (Pangkat) dan Job Title (Nama Jabatan) akan terisi sesuai dengan angka dan tanggal efektif yang sudah diatur pada menu Compensation & Benefits (Kompensasi & Manfaat) > Setup (Pengaturan) > Payroll (Penggajian) > Salary Design (Desain Gaji).
  15. Pelajari lebih lanjut tentang berbagai tipe komponen gaji yang didukung oleh CATAPA di halaman ini.
  16. Pada item gaji Individual (Individu) dan Editable dapat diset Recurrence (Pengulangan) sehingga dapat memiliki pola tertentu. Klik tombol Edit Recurrence (Ubah Pengulangan) yang ada pada kolom Action (Aksi).
  17. Dapat mengatur pengulangan setiap berapa bulan. Secara default, pengulangan akan dilakukan setiap 1 bulan.
  18. Dapat mengatur akhir pengulangan. Secara default, akhir pengulangan diset Never (tidak berakhir)
  19. Klik tombol Save (Simpan) untuk menyimpan pengajuan perubahan gaji.


Screenshot (27).png

 

Jika aturan auto-approve individual salary changes request (Setujui pengajuan perubahan gaji individu secara otomatis) pada Menu Compensation & Benefits (Kompensasi & Manfaat) > Setup (Pengaturan) > Payroll (Penggajian) > Policy (Aturan), diisi dengan:

  1. Yes (Ya): Perubahan gaji individu tidak memerlukan tahapan persetujuan untuk dapat aktif. Perubahan gaji dapat langsung dilihat pada bagian Active (Aktif) pada Menu Salary Changes (Perubahan Gaji).
  2. No (Tidak): Perubahan gaji individu perlu tahapan persetujuan untuk dapat aktif. 


Tahapan persetujuan dapat dilakukan dengan langkah berikut:


Screenshot (29).png


  1. Buka Menu Compensation & Benefits (Kompensasi & Manfaat) > Payroll (Penggajian) > Approvals and Undo (Persetujuan dan Pembatalan) > Individual Salary Changes Approval (Persetujuan Perubahan Gaji Individu)
  2. Pilih Salary Decree No (No Surat Keputusan Gaji) yang ingin disetujui atau ditolak
  3. Klik tombol Approve (Setujui) atau Reject (Tolak)
  4. Jika disetujui, karyawan akan muncul pada bagian Active (Aktif) pada Menu Salary Changes (Perubahan Gaji).

 

Massive Salary Changes (Perubahan Gaji Massal)

Untuk perubahan gaji melalui Massive Salary Changes (Perubahan Gaji Massal) pelajari melalui link berikut ini.


Sumber
  1. CATAPA

Masih memiliki pertanyaan?

CATAPA selalu siap menjawab pertanyaan Anda.

Kirim Pertanyaan
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.