Perbedaan Tax Calculation Method (Metode Perhitungan Pajak) Standard dan Forward


Perhitungan ini hanya akan berlaku sebelum PER-2/PJ/2024. Perhitungan setelah PER-2/PJ/2024 dapat diakses disini.


Pengaturan ini dilakukan pada menu Compensation & Benefits (Kompensasi & Manfaat) > Setup (Pengaturan) > Tax (Pajak) > Policy (Aturan). Menu ini digunakan untuk menentukan perhitungan penghasilan bruto (gross income) setahun.


  1. Standard : Perhitungan penghasilan bruto setahun menggunakan cara penghasilan bulanan dikalikan dua belas
  2. Contoh: Natasha bekerja di PT Suka Maju dengan penghasilan sebesar Rp 10.000.000, kemudian di bulan Februari penghasilan Natasha bertambah menjadi Rp 11.000.000
  3. Penghasilan bruto setahun pada bulan Januari adalah sebesar Rp 120.000.000 (Rp 10.000.000 x 12) dan penghasilan bruto setahun pada bulan Februari adalah sebesar Rp 132.000.000 (Rp 11.000.000 x 12)
  4. Forward : Perhitungan penghasilan bruto setahun menggunakan cara penghasilan bulan berjalan dikalikan dengan jumlah sisa bulan sampai dengan Desember kemudian ditambahkan dengan penghasilan bulan januari sampai bulan sebelumnya.
  5. Contoh: Natasha bekerja di PT Suka Maju dengan penghasilan sebesar Rp 10.000.000, kemudian di bulan Februari penghasilan Natasha bertambah menjadi Rp 11.000.000
  6. Penghasilan bruto setahun pada bulan Januari adalah sebesar Rp 120.000.000 (Rp 10.000.000 x 12) dan penghasilan bruto setahun pada bulan Februari adalah sebesar Rp 131.000.000 (Rp 11.000.000 x 11 + Rp 10.000.000)


Selain itu, perbedaan tax calculation method (metode perhitungan pajak) Standard dan Forward juga dapat dilihat pada contoh disini.

Sumber
  1. CATAPA

Pembahasan Terkait

Perbedaan Metode Gross, Netto, Gross Up, dan Kombinasi (Mix)
Langkah-langkah Lapor Pajak Masa Desember Lewat e-SPT
Perbedaan PPh 21 Final dan Tidak Final
Langkah-langkah Melapor Pajak Lewat e-SPT
Metode pajak apa saja yang difasilitasi CATAPA?