Karyawan
Pesan Error Pada Proses Login
Dipublikasi 10-03-2025
Pesan error: "Lupa password"
Solusi:
- Lakukan reset password dengan langkah berikut:
- Masuk ke catapa.com
- Pilih Masuk
- Masukkan ID Perusahaan
- Masukkan Nama Pengguna
- Pilih Tidak dapat mengakses akun Anda
- Masukkan Nama Pengguna
- Notifikasi akan dikirimkan melalui email yang terdaftar
- Ubah kata sandi sesuai petunjuk dalam email
- Login kembali dengan ID dan kata sandi baru
- Pastikan untuk hanya mengklik tautan reset sekali. Jika diklik dua kali, gunakan tautan yang paling terbaru.
Pesan error: "Tautan untuk mengatur ulang kata sandi sudah pernah digunakan"
Solusi:
- Jika tautan telah diklik lebih dari satu kali, gunakan tautan yang terakhir diterima.
Pesan error: "Tidak mengetahui ID Perusahaan"
Solusi:
- Tanyakan nama perusahan.
- Sarankan untuk berkoordinasi dengan tim HR perusahaan
Pesan error: "Tidak mengetahui username untuk login"
Solusi:
- Jika sebagai karyawan, silakan koordinasikan dengan HRD.
- Jika sebagai HRD, koordinasikan dengan PIC atau administrator perusahaan.
Pesan error: "Akun tidak terdaftar"
Solusi:
- Jika sebagai karyawan, koordinasikan dengan HR untuk memastikan username sesuai dengan user list: https://apps.catapa.com/dashboard/security/user/user-list/existing
- Jika sebagai administrator, pastikan username yang digunakan adalah admin.
Pesan error: "Tenant tidak aktif"
Solusi:
- Cek pada akun console apakah invoice bulan tersebut sudah dibayar.
- Jika belum dibayar, koordinasikan dengan CCS untuk memperpanjang grace period sementara.
- Jika sudah diperpanjang, minta user melakukan refresh atau menggunakan browser lain.
- Jika sudah dibayar, ubah status tenant di console menjadi paid.
Pesan error: "Tidak dapat menjangkau server"
Solusi:
- Tanyakan browser dan versinya yang digunakan oleh user.
- Sarankan menggunakan panduan berikut: https://help.catapa.com/articles/cara-mengatasi-permasalahan-koneksi-yang-menyebabkan-anda-tidak-dapat-mengakses-catapa-16a8a08e-16a5-4718-a483-ff8d5c110035
Pesan error: "Nama Pengguna tidak terdaftar"
Solusi:
- Cek username dan email yang digunakan dengan langkah berikut:
- https://apps.catapa.com/dashboard/security/user/user-list/existing
- Klik Kriteria > Ketik nama karyawan > Klik Cari
- Jika karyawan belum memiliki alamat email, tambahkan:
- Klik ikon pensil pada username.
- Isikan alamat email karyawan.
- Simpan.
- Lakukan reset password kembali.
Pesan error: "Tenant Anda tidak aktif (402)"
Solusi:
- Cek apakah invoice dengan nomor yang diberikan sudah dibayar.
- Jika disebabkan oleh perubahan invoice dari bulanan ke tahunan, pastikan due date pembayaran sudah diperpanjang.
- Jika sudah dibayar, minta user mengirimkan bukti pembayaran untuk verifikasi.
Pesan error: "Tenant Not Found"
Solusi:
- Coba login menggunakan akun Google dengan mengikuti panduan berikut
- Pastikan username yang digunakan sudah benar dengan mengecek di https://apps.catapa.com/dashboard/security/user/user-list/existing
- Pastikan username masuk ke daftar pengguna aktif.
- Koordinasi dengan tim dan cek pada console, apakah akun payrollnya di nonaktifkan / tidak
Pesan error: "Terhenti di halaman Two-Factor Authentication (2FA) saat login"
Solusi:
- Jika belum pernah menghubungkan akun ke aplikasi autentikasi, sarankan user hubungi admin utama perusahaan untuk menonaktifkan 2FA.
- Ikuti langkah-langkah menonaktifkan 2FA melalui admin utama perusahaan dengan panduan berikut
Pesan error: "Selalu gagal masuk, kata sandi selalu tertolak"
Solusi:
- Reset password dengan langkah berikut:
- Masuk ke catapa.com.
- Masukkan ID Perusahaan.
- Masukkan Nama Pengguna.
- Pilih Tidak dapat mengakses akun Anda.
- Masukkan kembali Nama Pengguna.
- Notifikasi akan dikirimkan melalui email yang terdaftar.
- Ubah kata sandi melalui tautan yang diterima.
- Login kembali dengan ID dan password yang telah diperbarui.
- Pastikan hanya mengklik tautan reset sekali. Jika diklik lebih dari satu kali, gunakan tautan terbaru.