Absensi

Pengaturan untuk Mengganti Data Absensi yang Sudah Ada di CATAPA

Dipublikasi 01-04-2021 (diperbarui 26-01-2022)

Pengaturan untuk mengganti data absensi ini bertujuan agar Anda dapat menentukan tipe data absensi yang dapat diganti oleh karyawan via ESS melalui halaman Pengaturan di bagian Aturan Absensi aplikasi Manajemen Waktu.


Screen Shot 2021-08-12 at 09.17.51.png


Berikut adalah langkah yang harus dilakukan:

  1. Pada bagian “Tipe absensi yang tidak dapat digantikan oleh karyawan”, aktifkan tipe data absensi yang tidak diperbolehkan untuk diganti oleh karyawan dengan memberikan centang. Tipe yang dapat Anda pilih sebagi opsi, ialah:
  2. Hadir / Present,
  3. Tidak hadir / Absent,
  4. Cuti sehari penuh / Leave full-day
  5. Karyawan tidak akan dapat melakukan pengajuan dan persetujuan kehadiran, time tracking, ketidakhadiran, dan cuti pada tanggal yang sudah terisi data absensi dengan tipe tercentang seperti pada poin 1.


Contoh kasus seperti dibawah ini:

  • Pada Entri Absensi di CATAPA sudah terdapat data absensi karyawan atas nama Justine Widia di tanggal 12 April 2021.

Capture1.PNG

  • Karyawan atas nama Justine Widia mencoba untuk menginput data absensi sendiri lewat pengajuan Kehadiran di ESS. Maka ketika Justine Widia menginputnya akan keluar notifikasi "Tidak dapat mengganti absensi yang sudah ada".

Image from iOS.png


Catatan:

  1. Untuk data kehadiran "Cuti tidak sehari penuh" / "Leave non-full day", data kehadiran yang dapat digantikan adalah status lainnya di hari tersebut. Misalnya jika status pada hari tersebut adalah "Hadir - Cuti", maka agar dapat digantikan, konfigurasi tipe absensi "Hadir" harus dapat digantikan (dicentang).
  2. Jika karyawan hendak mengganti status cuti setengah hari menjadi sehari penuh atau hendak membatalkan cuti setengah hari, data kehadiran "Cuti tidak sehari penuh" harus dibatalkan menggunakan menu pembatalan di menu absensi ESS.

Masih memiliki pertanyaan?

CATAPA selalu siap menjawab pertanyaan Anda.

Kirim Pertanyaan
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.