Penggajian
Bagaimana cara memperoleh Payslip (Slip Gaji) di CATAPA?
Dipublikasi 11-05-2019 (diperbarui 17-07-2024)
Terdapat beberapa cara untuk memperoleh Payslip (Slip Gaji) di CATAPA.
Melalui Aplikasi CATAPA (https://apps.catapa.com)
- Jika pengguna memiliki akses ke Aplikasi CATAPA, buka Menu Compensation & Benefits (Kompensasi & Manfaat) > Payroll (Penggajian) > Report (Laporan) > Payroll (Penggajian) > Salary Payslip (Slip Gaji)
- Pilih Month (Bulan) periode penggajian
- Pilih Payment Date (Tanggal Pembayaran)
- Tabel akan secara otomatis menampilkan data karyawan yang gajinya dibayarkan pada tanggal pembayaran
- Pilih data karyawan yang ingin diunduh
- Klik tombol Download
Melalui Employee Self Service (ESS) CATAPA (https://ess.catapa.com)
- Pastikan karyawan dapat mengunduh slip gaji melalui Employee Self Service dengan mengecek menu Admin Panel (Panel Administrasi) > Setup (Pengaturan) > Policy (Aturan) > ESS Configuration (Konfigurasi ESS)
- Karyawan dapat login ke Employee Self Service CATAPA
- Akses Menu Slip > Salary (Gaji)
- Pilih Period (Periode) dan Payment Date (Tanggal Pembayaran)
- Klik tombol Download
Melalui Claudia
- Pastikan karyawan dapat mengunduh slip gaji melalui Employee Self Service dengan mengecek menu Admin Panel (Panel Administrasi) > Setup (Pengaturan) > Policy (Aturan) > ESS Configuration (Konfigurasi ESS)
- Karyawan dapat login ke Claudia
- Pelajari lebih lanjut tentang cara login ke Claudia dan berbagai fitur Claudia untuk pengguna CATAPA
- Ketik “Unduh Slip Gaji”
- Isi tahun slip gaji yang ingin diunduh
- Claudia akan menampilkan list pilihan slip gaji yang dapat diunduh. Pilih salah satu.
- Slip gaji yang dipilih akan dikirimkan ke email karyawan yang terdaftar di CATAPA.
Sumber