Fitur Tambah atau Pindah Akun di CATAPA
Fitur Tambah atau Pindah Akun membantu para HR untuk bisa mengatur berbagai company di CATAPA melalui satu halaman. Berikut ini adalah proses yang biasa Anda lakukan saat ini di CATAPA jika Anda perlu mengatur beberapa akun di CATAPA. Fitur ini akan mempermudah Anda dalam mengelola banyak akun sekaligus di CATAPA.
Apa saja keuntungan fitur Multi Company?
Berikut keuntungan yang Anda dapatkan pada fitur Multi Company:
- Kemudahan akses Multi-Akun
- Pengelolaan akun yang lebih baik
- Percepat proses persetujuan lintas perusahaan
- Kelola informasi karyawan antar grup perusahaan
- Jaga keamanan informasi dengan Kontrol Akses Berbasis Peran
- Tingkatkan kenyamanan karena tidak perlu mengingat dan memasukkan kredensial login berulang kali.
Bagaimana cara mengakses fitur multi company?
Anda dapat menambahkan akun perusahaan baru melalui akses dari halaman Dashboard Account,
melalui menu bar berikut ini,
atau melalui halaman profile pada ESS.
Berikut ini adalah halaman Tambah atau Pindah Perusahaan
Pada halaman ini Anda bisa melihat perusahaan dalam grup atau anak perusahaan Anda. Jika Anda ingin mengubah perusahaan yang sesuai, Anda cukup memilih nama perusahaan. Lalu secara otomatis Anda akan berpindah ke perusahaan tersebut.
Anda juga dapat melakukan logout beberapa akun perusahaan Anda secara bersamaan sehingga dapat menghemat waktu pada halaman Keluarkan Perusahaan.
Rekomendasi untuk memanfaatkan fitur multi company
Fitur multi company bisa digunakan dengan maksimal jika Anda menggunakan browser Chrome dan Firefox. Kemudahan dan keuntungan yang ada pada multi company dapat Anda rasakan pada kedua browser tersebut.